Sabtu, 15 Juli 2017

Harga Laptop MSI WT72 6QM

LAPTOP MSI WT72 6QM






Penggunaan Laptop MSI WT72 6QM untuk kegiatan yang berat memang sudah bisa dikatakan menjamur beberapa tahun lalu. Berbagai macam laptop dengan spesifikasi sangar pun dirilis oleh beberapa produsen, untuk menangani pekerjaan yang tidak ringan, seperti bermain game dan melakukan render atau menjalankan program seperti Auto CAD dan sejenisnya. Semakin berkembangnya teknologi dari waktu ke waktu, MSI melalui produk andalannya, menghadirkan laptop workstation terbaru mereka dengan seri   Laptop  MSI WT72 6QM. Tidak seperti laptop sangar pada umumnya yang digunakan untuk bermain game, laptop ini dirancang untuk menangani kegiatan seperti merender.

Seperti penggunaan prosesor dari Intel Xeon dan Core i7 6700HQ. Sayangnya untuk di Indonesia sendiri yang masuk adalah varian dengan penggunaan prosesor dari Intel Core i7 6700HQ. Padahal MSI juga menyediakan varian dengan prosesor Intel Xeon sebagai “otak”. Sebagai laptop untuk para desainer rasanya tak lengkap bila MSI tidak menanamkan pengolah grafis yang sangar, mengingat ini adalah seri tertinggi laptop workstation mereka. MSI pun mempercayakan Nvidia Quadro M5000M sebagai VGA card pada laptop WT72 6QM ini. Untuk melakukan render atau mengolah desain tiga dimensi bukan masalah pada laptop ini, berkat VGA workstation papan atas dari Nvidia tersebut

Tidak mau setengah-setangah, MSI juga menggunakan papan ketik mekanik dari Steelseries yang memiliki latar warna. Selain itu juga ada port Thunderbolt 3, serta dukungan penggunaan monitor hingga empat buah sekaligus. Dengan spesifikasi di atas tentu  Laptop MSI WT72 6QM  ini dibanderol dengan harga yang tidak murah. Di Indonesia sendiri MSI mematok harga yang cukup tinggi untuk dapat membawa pulang laptop workstation ini, yakni sekitar 69.999.000 Rupiah. Namun dengan harga tersebut kami merasa apa yang ditawarkan MSI ini sudah sangat mumpuni untuk menangani aktifitas rendering dan mengolah desain 3 dimensi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar